Edit Foto Mixue Akan Lebih Keren dan Unik Dengan Aplikasi Ini

Luarbiasa.id – Banyak orang yang mencari di internet untuk melihat tutorial edit foto mixue untuk dijadikan foto profil dan sebagai dukungan untuk penggemar Ice Cream Mixue. Disini kami akan memberikan tutorial edit foto mixue yang bisa kalian ikuti dengan mudah.

Sebelum membahas cara mengedit foto mixue, kami akan menjelaskan apa itu mixue dan tentang sejarah mixue untuk menambah wawasan kalian terhadap franchise yang sedang viral dan berhasil membuka gerai toko hingga ratusan gerai saat ini di Indonesia.

Akhir-akhir ini Mixue menjadi topik hangat di media sosial khususnya Instagram dan twitter. Banyak meme yang beredar mengenai mixue, ketika ada suatu toko yang kosong langsung dihubungkan dengan mixue. Karena franchise mixue kerap mengambil alih bangunan-bangunan yang kosong dan disebut netizen sebagai pencatat ruko kosong.

Template Foto Mixue

Template Foto Mixue

Kembali lagi pada pembahasan cara edit twibbon foto Mixue, kami akan memberikan tutorial dari berbagai aplikasi edit foto yang biasa kalian pakai. Untuk mengedit foto Mixue kalian harus punya foto mixue atau template twibbon foto mixue.

Untuk mendapatkan template twibbon foto mixue bisa kalian cari di google. Pilih template yang kalian inginkan dan download agar nanti bisa di edit melalui aplikasi yang akan kami rekomendasikan. Kalian bisa mencari twibbon di website yang menyediakan template gratis. Untuk mengedit mixue twibbon kalian harus punya frame mixue dan foto kalian.

Edit Foto Mixue

Untuk menjadi ahli edit foto saat ini cukup mudah dengan dengan bantuan aplikasi edit foto yang sudah banyak berkembang. Untuk menambah estetika foto tutorial edit foto banyak di cari di internet seperti di google dan youtube

Banyak berbagai jenis aplikasi edit foto di playstore akan tetapi kami akan memberikan beberapa aplikasi yang bisa kalian gunakan untuk mengedit foto mixue. Aplikasi yang menyediakan edit twibbon atau bingkai yang mudah dan gratis.

Prosesnya cara edit foto mixue yaitu menambahkan foto pada template foto bingkai mixue yang telah di download. Berikut rangkuman edit foto mixue dari berbagai aplikasi rekomendasi dari kami secara mudah dan gratis.

Baca Juga:   Ssstiktok Download MP4 dan MP3 Dari Video TikTok Tanpa Watermark

Aplikasi dan Tutorial Edit foto Mixue

Mixue Gang adalah penggemar es krim mixue yang saat ini viral dan banyak dicari untuk dibagikan ke media sosial seperti Instagram, Twitter dan Facebook. Berikut kami akan memberikan rekomendasi aplikasi untuk mengedit Mixue Gang.

1. Twibbon

Twibbon adalah media promosi, pamphlet atau banner dan frame. Website ini menyediakan fitur edit frame yang mudah digunakan. Kalian bisa mengedit disini dengan simpel dan mudah. Berikut tutorial edit twibbon mixue.

  1. Buka https://twibbon.com/ pada browser yang kalian punya
  2. Login atau daftar akun twibbon
  3. Klik Start Campaign yang ada di sisi atas
  4. Klik, I am Happy, Continue
  5. Tunggu sampai halaman baru muncul
  6. Pilih dan Klik template yang sudah kalian download
  7. Tambahkan foto kalian untuk menggabungkan
  8. Tunggu proses
  9. Klik I am Happy, Continue
  10. Klik Copy Link Twibbon dan Download

2. PicsArt

PicsArt

PicsArt merupakan aplikasi edit foto terbaik di Android, aplikasi ini sudah di download lebih dari 500 juta kali di Playstore. Aplikasi ini bisa edit foto dan video yang menyediakan banyak fitur-fitur menarik, seperti edit kishi foto, bingkai foto dan lain-lain. PicsArt menyediakan fitur edit bingkai atau twibbon, hal ini sangat cocok untuk anda yang akan mengedit.

Tidak hanya edit twibbon mixue aplikasi ini mempunyai berbagai fitur menarik yang akan menjadikan foto editan kalian lebih baik dan keren. Fitur yang tersedia seperti menambahkan stiker, efek foto, dan lainnya. Berikut tutorial edit twibbon mixue melalui PicsArt. Tutorial membuat Twibbon Mixue di PicsArt:

  1. Buka aplikasi PicsArt
  2. Pilih dan Klik ikon Plus/tambah (+)
  3. Pindahkan ke menu Start Editing
  4. Pilih Drawings dan Klik pick canvas
  5. Pilih template frame yang sudah di download
  6. Klik tombol Layer dan pilih layer transparan
  7. Masukan Layer baru
  8. Pilih foto kalian yang akan di gabungkan
  9. Sesuaikan dan foto kalian dengan twibbon mixue agar terlihat rapi
  10. Selesai klik ikon download untuk menyimpan di galeri hp.

3. Canva

 

Canva merupakan aplikasi desain grafis online yang bisa digunakan secara gratis dan berbayar. Aplikasi ini mudah digunakan dan menjadikan desain kalian lebih professional dan lebih menarik karena banyak fitur-fitur yang tersedia.

Baca Juga:   Bonus Dadakan Lazada untuk Apa? Ini Cara Dapatnya!

Canva menyediakan desain untuk poster, pamphlet, postingan media social, dan twibbon. Melalui aplikasi ini kalian bisa membuat foto mixue lebih keren dan mudah digunakan baik melalui handphone ataupun laptop/PC. Berikut tutorial edit twibbon mixue di canva.

  1. Buka Canva di web atau download aplikasi melalui Playstore
  2. Login canva atau daftar akun jika belum punya
  3. Pilih ukuran persegi
  4. Buat desain sendiri
  5. Ketahui Tools yang ada di canva untuk proses editing
  6. Pilih template yang sudah di download
  7. Pilih foto yang kalian pilih dan sesuaikan dengan twibbon
  8. Edit sesuka kalian jika sudah selesai
  9. Pilih format PNG atau GIF
  10. Selesai dan pilih untuk menyimpan

Mengenal Ice Cream Mixue

Mengenal Ice Cream Mixue

Mixue Ice Cream adalah sebuah perusahaan waralaba yang menjual produk es krim. Perusahaan yang dimiliki oleh Zhang Bersaudara didirikan pada bulan Juni 1997 hingga saat ini. Perusahaan ini menjual produk es krim dan minuman teh.

Awalnya Zhang memulai bisnis menjual es serut di sebuah toko minuman, ia bekerja agar bisa menyelesaikan pendidikannya. Dengan ketekunannya ia berhasil menjalankan bisnis tersebut dan dengan bantuan modal dari sang nenek ia akhirnya bisa mengembangkan menjadi penjual es krim yang dikenal sampai sekarang.

Mixue berhasil membuka gerai toko sebanyak 21.581 gerai di Tiongkok dan 11 negara lainnya di Asia termasuk di Indonesia yang saat ini viral dan banyak disukai oleh masyarakat. Pertama kali Mixue hadir di Indonesia pada tahun 2020 dengan gerai pertamanya di Cihampelas Walk, Kota Bandung dan untuk saat ini berhasil membuka gerai toko lebih dari ratusan gerai di seluruh Indonesia.

Pemasaran Mixue yang Berhasil Menarik Masyarakat

Pada tahun 2018 perusahaan ini melakukan rebranding dan berhasil menciptakan mascot baru yang unik Bernama Snow King atau dalam Bahasa China Hanzi. Maskot ini berupa manusia salju yang menggunakan mahkota di kepalanya, memakai jubah merah dan memegang tongkat es krim.

Dengan melakukan rebranding mixue berhasil dikenal oleh masyarakat yang pada akhirnya membawa kesuksesan hingga saat ini. Pada tahun 2022 mixue berhasil membuka setidaknya 21.000 gerai yang beroperasi di Tiongkok dan ribuan gerai lainnya di negara Asia Tenggara.

Pada awal melakukan ekspansi bisnis di luar negeri pada tahun 2018 di Vietnam. Dan berhasil membuka 350 gerai yang sudah beroperasi sejak ekspansi di Vietnam. Untuk gerai pertamanya yaitu di Ibu Kota Vietnam yaitu Hanoi dan untuk saat ini berhasil membuka di seluruh bagian Vietnam.

Baca Juga:   Aplikasi YoWhatsApp Link Download V9.60 Terbaru 2023

Untuk memulai ekspansi ke Indonesia Mixue bekerjasama dengan PT Zhisheng Pacific Trading. Hingga saat ini berhasil membuka gerai di berbagai daerah seperti Pulau Jawa, Sumatra, Kalimantan , Sulawesi dan Pulau lainnya. Diperkirakan setidaknya sudah berhasil membuka lebih dari ratusan gerai di seluruh tanah air.

Tidak hanya di Indonesia Mixue berekspansi di negara-negara Asia Tenggara seperti Singapura, Malaysia, Kamboja, Thailand, Laos dan negara asia tenggara lainnya. Dan sekarang ingin berkembang lagi untuk seluruh Asia seperti Jepang dan Korea Selatan dan mungkin akan terus berkembang hingga internasional.

Baca juga: 10+ Twibbon Mixue Gang Jaya Jaya Jaya Yang Sedang Viral

Fakta Unik tentang Mixue

Gerai Pertama Mixue di Indonesia, mixue muncul pertama kali di Indonesia pada tahun 2020, di Cihampelas di Kawasan Ciwalk, Kota Bandung. Melalui PT Zisheng Pacific Trading, mixue berkembang di Indonesia dan berhasil membuka ratusan gerai  yang tersebar di seluruh tanah air.

Mixue banyak digemari oleh masyarakat karena menawarkan harga yang terjangkau untuk seluruh kalangan yakni Rp8.000 – Rp30.000-an. Tersedia berbagai menu minuman dan es krim. Seperti es krim caramel, es krim strawberry, Sundae Boba, Jasmine Tea, Peach Tea dan masih banyak lagi yang harganya sangat terjangkau.

Mixue Dijuluki Netizen Sebagai Pencatat Ruko Kosong, sejak hadir di Indonesia mixue sudah berhasil membuka ratusan ruko di seluruh tanah air dan hal ini yang menjadikan mixue sebagai pencatat ruko kosong. Saking populernya mixue tidak hanya di kota-kota besar akan tetapi menyebar di kabupaten di Indonesia.

Mixue Masih Belum Mendapatkan Sertifikasi Halal, banyak masyarakat merasa khawatir dengan mixue dikarenakan belum adanya sertifikasi halal dari MUI. Akan tetapi dari pihak mixue memberikan klarifikasi bahwa mereka belum memiliki sertifikasi halal tidak sama dengan tidak halal. Pihak mixue sudah mengurus proses sertifikasi sejak awal tahun 2021 akan tetapi sampai saat ini belum ada kelanjutan. Mixue memberikan pernyataan tentang produk yang tidak menggunakan alkohol atau kandungan babi.

Akhir kata

Sekian pembahasan edit foto mixue kalian bisa mencoba mengedit sendiri dengan mudah dan gratis. Jika informasi ini sangat membantu silahkan untuk membagikan ke teman-teman atau media sosial lainnya. Jangan lupa membaca artikel lainnya yang menarik, terimakasih.